Hari ini mengungkap pertemuan Presiden Joko Widodo atau Jokowi dengan 130 kiai Jawa Timur. Ajang silaturahmi itu digelar pada Rabu, 13 Februari kemarin di Istana Merdeka.
Apa yang dibahas? Meski jelang Pilpres 2019, bentuk dukungan dari para Kiai di Tanah Air untuk Jokowi terbilang cukup banyak, dijelaskan bahwa pertemuan tersebut tidak terkait politik maupun bentuk dukungan bagi pasangan capres cawapres nomor urut 1, Jokowi-Ma’ruf Amin.
Namun, lebih membahas isu-isu hoaks yang merebak di media sosial belakangan ini. Salah satunya yang berkaitan dengan Jokowi.
Sementara itu, usai resmi dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak diminta Jokowi untuk segera tancap gas membangun Provinsi Jawa Timur.
Lewat juru bicaranya, Khofifah dan Emil akan segera menjalankan program pertama mereka yaitu One Pesantren One Product (OPOP). Lewat program ini diharapkan kaum santri di pesantren agar siap bersaing di era Revolusi Industri 4.0.
Kabar Ibu Ani Yudhoyono sakit juga tak kalah menyita perhatian. Usai pernyataan resmi Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) beredar luas, tak lama foto-foto Ibu Ani banyak bermunculan di media sosial.
SBY mengungkap istri tercintanya kini tengah menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit National University, Singapura. Ibu Ani divonis terkena kanker darah.
Sejumlah akun media sosial memperlihatkan bagaimana kondisi istri dari mantan orang nomor 1 di negeri ini tengah terbaring di ruang perawatan. Wajah Ibu Ani nampak pucat.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi bertemu dengan 130 kiai Jawa Timur di Istana Merdeka, Jakarta. Pertemuan dilakukan secara tertutup pada pukul 11.00 WIB.
Wakil Rais Syuriah NU Kabupaten Sampang, Fahrurozi menegaskan pertemuan kiai Jawa Timur dengan Jokowi murni untuk bersilaturahmi. Tidak ada pembahasan dukungan terhadap Jokowi-Ma’ruf di Pilpres 2019.
Fahrurozi menyebut, 130 kiai ini ada yang berasal dari Sampang, Sumenep, Pamekasan hingga Bangkalan. Mereka memberikan penjelasan kepada Jokowi mengenai isu-isu hoaks yang merebak di media sosial belakangan ini. Apa sajakah itu?. (Sumber: Liputan6).