Review Samsung Galaxy J Series

Gadget816 views

Samsung Galaxy J Series

Gadget Samsung yang kita ketahui selalu memberikan inovasi dengan menambah fitur fitur menarik mengikuti kebutuhan dan zaman. Hp samsung  selain berinovasi dengan menambah varian tipe dari A, Z, C, J,dan Note juga sangat ramah dan cocok untuk semua kalangan. Samsung memang menargetkan pasar dari kelas menengah ke atas atau pun kelas menengah ke bawah. Beberapa waktu yang lalau samsung memperkenalkan varian series tipeGalaxy  J ke pasaran.

Tiga perangkat tersebut adalah tipe Galaxy J8, galaxy J6,  Galaxy J4. Yang khusus menyasar target kalangan milenial. Mempunyai daya tarik untuk milenial dikarenakan tipe J ini memanfaatkan gaya hidup generasi muda yang dinamis serta menggandrungi media social. Demi eksistensi dan ekspresinya.  Karena di era ini rata-rata masyarakat Indonesia hampir 50%nya mengakses sosial media via Smartphone. Maka dari itu juga Samsung galaxy J memiliki fitur-fitur yang menyesuaikan untuk para milenial yang trendi.

Contohnya dengan memasang kamera dengan modul kamera ganda, ditambah tampak desai dengan bodi infinity display. Juga dilengkapi dengan layar Super Amoled yang mempunyai tampilan warna dan viualisasi memukau. Dari segi suara juga memakai teknologi Audio Dolby Atmos untuk kepuasan suara yang lebih maksimal.  Hp Samsung Galaxy J juga dilengkapi fitur lain yaitu App pair yang disebut sebut  dan di klaim memudahkan aktivitas multi tasking. Berikut adalah beberapa tipe J yang harus kamu ketahui detailnya.

Review Samsung Galaxy J series

Samsung Galaxy J6

Ukuran layar dari galaxy J6 ini mempunyai layar infinity display. Seri ini memiliki diagonal 5,6 inci super AMOLED yang mendukung resolusi gambar HD bahkan HD +.  Dilengkapi kamera tunggal di belakang  13 Megapixre dan aperture f/1.9 . Sementara itu kamera depan berkonfigurasi 8 megapixel dengan bukaan f/1.9 deilengkapi dengan LED Flash. Dipersenjatai chip besutan sendiri yaitu Exynos 7870 oca core dengan kecepatan 1,6Ghz dipadu dengan Ram 3GB dan media Internal 32 GB.  Selain itu J6 juga dilengkapi oleh slot Micro SD yang bisa menambah storage hingga 256 GB. Untuk daya tipe J65 ini memakai baterai 3000mAh.

Samsung Galaxy  J8

Samsung Galaxy J8 merupakan model yang terunggul dari seri J lainnya , Dengan layar berukuran Jumbo dengan bentang 6,0 Inci. Berpanel Super Amoled serta didukung kualitas gambar HD plus. Soal kamera Hp samsung Galaxy j8 dilengkkapi kamera ganda beresolusi  5 Megapixel dengan bukaan lensa (aperture) f/1.9 dan 16 mega pixel dengan bukaan lensa f/1.7. Kamera saung galaxy j8 juga di klaim bisa memotret dalam keadaan minim cahaya atau remang remang.

Fungsi lain dari kamera belakang adalah untuk memberikan efek latar belakang blur.  Kamera depan sebesar 16  mea pixel dilengkapi LED flash. Galaxy J8 dilengkapi chip Snap dragon 450 Octacore. Dengan kecepatan 1,8 GHZ. Dan dipadankan dengan ram 3GB  dan ROM 32 GB yang bisa up to  256GB dengan micro SD, untuk Dayanya Hp samsung galaxy J8 ini memakai baterai 3500 mAh.

Untuk kamu yang membutuhkan gadget atau smartphone juga penasaran sama Samsung galaxy tipe J spesifikasi dan harganya. Atau mungkin kamu membutuhkan hp samsung tipe lain yang cocok untuk kebutuhan kamu seperti untuk socmed ataupun main game. Kamu bisa kunjungi blibli.com salah satu dari sekian banyak  situs e-commerce ternama untuk lebih jelasnya .